Ayam Pama Mata Katak |
Ayam pama memang akhir-akhir ini menjadi salah satu jenis ayam petarung yang banyak diincar dan dicari oleh para peternak di Indonesia. Terdapat banyak sekali jenis ayam pama yang menjadi favorit bagi para peternak, salah satu yang paling banyak peminatnya adalah ayam pama mata katak. Ayam jenis ini menjadi salah satu yang terbaik dikalangan arena sabung saat ini. Memiliki penampilan yang cukup sangar dan menakutkan dengan tampilan mata yang agak menyeramkan, maka tidak heran jika ayam pama jenis ini banyak dicari oleh para peternak.
Tentunya tidak asal mengoleksi ayam jenis ini namun dibalik itu semua terdapat beberapa macam kelebihan-kelebihan yang dimiliki oleh ayam pama mata katak ini, ayam pama mata katak bisa kita latih sebagai ayam petarung, ayam pemacek dikandang ataupun hanya untuk sekadar mengoleksi dari segi keunikan dan keindahannya. Walau terbilang cukup unik dari segi penampilan ternyata warna bulu dari pama mata katak ini bisa dikatakan tidak terlalu menarik dan mencolok, rata rata warna bulu yang dimiliki oleh ayam jenis pama mata katak ini memiliki warna gelap dan tidak terlalu mengkilap.
Beberapa peternak di nusantara menganggap pama mata katak ini memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh kebanyakan jenis ayam pama lainnya. Selain dari mata, teknik dan pukulannya pun agak berbeda dari ayam pama lainnya, walau banyak juga kesamaan lain yang dimiliki tentunya.
Dalam membedakan dan mengenali ayam pama mata katak dengan ayam pama jenis lainnya sangatlah mudah, ayam pama mata katak mempunyai ciri-ciri mata yang besar, bola mata hampir keseluruhan berwarna hitam dan cenderung lonjong keluar.
Kelebihan Pama Mata Katak
- Memiliki struktur tulangan yang cukup besar dibanding ayam pama jenis lainnya.
- Sorot mata yang sangat menyeramkan dan unik.
- Akurasi pukulan di atas rata-rata jenis ayam pama lainnya.
- Arah pukulan yang dominan kebagian paruh, mata dan rahang (kepala) lawan.
- Memiliki pukulan yang cukup keras dan akurat.
- Mempunyai mental tarung yang cukup baik dan kuat.
Dari kelebihan-kelebihan yang dimiliki di atas, maka tidak heran jika ayam pama mata katak cukup banyak juga dicari oleh para peternak ayam aduan. Namun tidak jarang juga banyak para botoh lebih memilih untuk mengawinsilangkan ayam pama mata katak dengan ayam dari trah lainnya agar lebih mendapatkan hasil ternakan yang lebih baik dan maksimal.
Itulah tadi pembahasan kita tentang kelebihan yang dimiliki oleh ayam pama mata katak, semoga bermanfaat serta dapat menginspirasi para rekan peternak demi kemajuan ternak ayam di Indonesia dan salam satu hobi.
Komentar
Posting Komentar
Kritik dan Saran silakan pada Kolom yang telah disediakan