Pada umumnya, ayam betina akan mulai bertelur pada usia 7-8 bulan, tergantung dari hormon serta pertumbuhan dari ayam betina tersebut. Ada banyak sekali hal yang bisa membuat ayam betina untuk cepat mengalami masa ovulasi ini yaitu faktor pakan dan nutrisi, mental (tidak stres), kesehatan dan juga fisik dari ayam betina. Selain itu, lingkungan dan suhu yang baik juga cukup berperan penting dalam mempercepat ayam betina untuk lebih cepat mengalami ovulasi (siap kawin).
Terdapat beberapa ciri-ciri umum yang biasa ditunjukkan oleh ayam betina yang memang sudah siap untuk kawin, untuk itu para peternak sebaiknya memperhatikan dengan teliti jika ayam betina sudah memperlihatkan tanda-tanda seperti dibawah ini.
Ciri-ciri Ayam Betina Siap Kawin
- Badan ayam betina sudah mulai lebih berisi dari sebelumnya
- Sering mengeluarkan suara kokokan yang khas seperti seolah ingin menarik perhatian dari ayam pejantan
- Disekitaran area bawah kloaka akan lebih besar seperti mengembang
- Untuk ayam betina yang masih mengasuh anaknya, Dia akan mematuk anaknya sendiri sebagai tanda ingin memisahkan diri dari anaknya
- Bila di dekati dan punggung ayam betina di pegang, maka terkadang akan langsung menungging seperti ingin segera kawin
- Lebih sering berkumpul dan mencari makan dengan ayam jantan
- Terlihat lebih akur dengan ayam betina lainnya
Baca Juga : Perawatan dan Pemberian Vitamin untuk Ayam Jantan yang Sedang Kawin
Namun, tidak semua ayam betina bisa bertelur tepat waktu atau butuh waktu lama untuk bisa bertelur kembali. Jika hal ini terjadi maka ada beberapa penyebab yang mungkin saja sedang terjadi pada ayam betina seperti adanya penyakit yang sedang menyerang ayam betina (cacingan, penyakit pencernaan dan penyakit lainnya), kekurangan nutrisi tertentu (protein, asam amino). Oleh sebab itu perbaiki nutrisi dan kesehatan ayam betina sebelum di kawinkan agar tidak menghambat produktifitas dan hasil yang didapat. Bila perlu berikan juga tambahan vitamin dan nutrisi selain dari pakan utama.
Itulah tadi pembahasan kita kali ini tentang ciri-ciri ayam betina yang sudah siap kawin semoga bermanfaat dan salam satu hobi.
bagus tapi ayam saya masih kecil betina doakan supaya cepat besar, kawin, bertelur anak ayam mas terima kasih:)
BalasHapus