Ikan gabus |
Pemberian daging ikan gabus untuk ayam aduan sebenarnya sudah bukan rahasia umum lagi, tetapi masih banyak para botoh yang bahkan sama sekali belum mengetahui manfaat yang bisa di dapatkan ayam jika diberikan ikan gabus. Ikan gabus sangat terkenal dengan kandungan albumin yang dipercaya mampu mempercepat penyembuhan luka, bahkan kandungan ikan gabus secara lengkap pun sangat beragam dan juga lumayan tinggi. kandungan tersebut diantaranya protein, lemak, zat besi, kalsium, fosfor, vitamin A, vitamin B1 dan lainnya.
Jika melihat dari kandungan ikan gabus diatas maka tentu saja kita akan sedikit memiliki gambaran seperti apa manfaatnya bagi tubuh ayam aduan.
Manfaat Ikan Gabus Untuk Ayam Aduan
- Pertumbuhan dan Pembentukan Otot, kandungan protein yang cukup tinggi pada ikan gabus memiliki fungsi untuk membentuk serta memperbesar otot ayam aduan
- Mempercepat penyembuhan luka, seperti yang dijelaskan diatas bahwa kandungan albumin yang terdapat pada ikan gabus sangat berguna untuk mempercepat penyembuhan luka, baik luka dalam maupun luka luar
- Menjaga keseimbangan cairan tubuh ayam aduan, pemberian ikan gabus pada ayam aduan mampu menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh ayam
- Sangat baik untuk kesehatan tulang dan paruh ayam aduan, kandungan kalsium yang cukup tinggi pada ikan gabus sangat baik untuk kesehatan tulang dan paruh ayam
Komentar
Posting Komentar
Kritik dan Saran silakan pada Kolom yang telah disediakan