Langsung ke konten utama

Cara Mengobati Penyakit Ngorok pada Ayam dengan Bahan Herbal

Permisi rekan rekan semua, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang penyakit ngorok pada ayam atau biasa disebut chronic respiratory disease (CRD). penyakit ini sebenarnya salah satu penyakit yang paling sering menyerang ayam karena banyak hal yang membuat penyakit ini bisa dengan mudah menjangkit ayam. Penyakit ngorok ini tentunya dapat menyerang semua jenis ayam bahkan tidak mengenal usia. Namun, ayam yang paling rentan terkena penyakit ngorok adalah ayam yang masih muda terutama dengan sistem kekebalan tubuh yang sedang melemah.

Penyakit ngorok ini termasuk penyakit yang mudah sekali menular bahkan hanya dengan udara saja ataupun melalui kontak langsung serta melalui tempat makan dan minum ayam yang telah terkontaminasi oleh virus yang menimbulkan penyakit ngorok. Jadi, bila salah satu ayam kita ada yang terkena penyakit ini maka sebaiknya dipisahkan terlebih dahulu dengan ayam lainnya untuk mencegah penularan yang lebih banyak lagi.

Cara mengobati penyakit ngorok pada ayam, Penyakit ngorok
Penyakit Ngorok pada Ayam

Penyebab Timbulnya Penyakit Ngorok pada Ayam

Terdapat Banyak faktor yang bisa menyebabkan timbulnya penyakit ini pada ayam diantaranya.

  • Perubahan cuaca yang tidak menentu akan membuat sistem imun pada tubuh ayam akan sulit melawan berbagai serangan penyakit, salah satunya adalah penyakit ngorok.
  • Kelembapan udara yang terlalu tinggi akan membuat ayam sangat mudah terkena penyakit ngorok karena pada saat kondisi udara yang lembab maka penyebaran virus ini semakin mudah.
  • Kondisi kandang dan tempat makan ayam juga sangat berpengaruh pada kesehatan ayam kita, bahkan beberapa penyakit yang lainnya pun akan sangat mudah menyerang ayam jika kondisi kandang dan tempat makan ayam tidak bersih.
  • Kebersihan tenggorokan ayam setelah diadu juga akan sangat berpengaruh terhadap keadaan sang ayam, bila kita tidak membersihkan tenggorokan ayam dengan baik maka ayam akan sangat mudah terkena penyakit ini apalagi dengan kondisi yang seperti ini sistem kekebalan tubuh ayam sedang mengalami pelemahan.

Cara Menyembuhkan Penyakit Ngorok pada Ayam

Jika tidak segera melakukan pengobatan saat ayam terkena penyakit ngorok maka penyakit ini bisa berlangsung sangat lama bahkan bisa mengakibatkan ayam kehilangan nafsu makan. Hal ini tentunya akan membuat ayam akan kehilangan berat badannya secara signifikan dan bisa berdampak pada kematian jika sudah parah. Tentunya, saat ayam kita terkena penyakit ini maka terdapat banyak cara dan pengobatan yang bisa diberikan, baik dengan pemberian obat ngorok buatan pabrik ataupun dengan cara menggunakan bahan herbal alami. Di bawah ini merupakan cara penyembuhan dengan menggunakan bahan herbal alami, diantaranya adalah.

1. Mengkudu

     Pemberian mengkudu untuk ayam yang terkena penyakit ngorok ini sudah terbukti dapat menyembuhkan ayam dari sakit ngorok, bahkan hanya dalam pemberian selama beberapa hari saja. Cara pemberiannya potong buah mengkudu sebesar ibu jari kemudian cuci bersih dan lolohkan langsung pada mulut ayam, dosis pemberian hanya sekali sehari setelah ayam diberi makan pada sore hari.

2. Bawang Putih

     Bumbu dapur yang satu ini ternyata juga mampu mengobati penyakit ngorok pada ayam, selain mudah didapat juga pemberiannya pun cukup gampang. Parut bawang putih kemudian peras airnya dan bisa dicampur dengan air hangat atau langsung saja diberikan pada ayam. Cukup gunakan perasan ini sebanyak sekali sehari pada sore hari setelah ayam diberi makan, berikan sampai ayam benar benar sembuh dari penyakit ngorok ini.

3. Daun Sirih

     Daun sirih terkenal sebagai salah satu obat tradisional yang memiliki sifat antibakteri, ini tentunya sejalan dengan pengobatan penyakit ngorok pada ayam. Caranya ambil 3-5 lembar daun sirih bisa juga menggunakan daun sirih merah, rebus daun sirih dengan satu gelas air sampai menyusut menjadi setengah saja, minumkan pada ayam dalam keadaan hangat secukupnya saja tidak perlu terlalu banyak. Berikan setiap sekali sehari sampai ayam benar benar sembuh dari penyakit ngorok.

4. Daun Pepaya dan Jeruk Nipis

     Penggunaan daun pepaya dan jeruk nipis juga bisa menjadi salah satu alternatif dalam mengobati penyakit ngorok pada ayam. Kandungan yang terdapat di dalam kedua bahan herbal tersebut terbukti bisa mengobati penyakit ngorok secara cepat. Cara penggunaannya adalah cukup dengan mencampurkan kedua bahan tersebut masing-masing kedalam wadah kemudian di panaskan dengan suhu yang sedang. Hangatkan dan berikan secara rutin dengan pemberian 2 kali sehari pagi dan sore sampai penyakit ngorok pada ayam telah sembuh.
Baca Juga : Mengobati Ayam Ngorok dengan Bodrex Flu dan Batuk, Efektifkah?
Itulah beberapa cara dalam mengobati penyakit ngorok pada ayam. Mungkin masih banyak lagi cara namun kami hanya mengambil beberapa yang telah kami buktikan sendiri dengan hasil yang maksimal. Silakan diaplikasikan pada ayam sobat dan semoga bermanfaat untuk para rekan-rekan botoh sekalian.

Komentar

Artikel Lainnya

Populer

Cara Membuat Jamu Ayam Aduan biar Ganas

Jamu Ayam Aduan Permisi rekan-rekan botoh sekalian, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang cara membuat jamu ayam aduan biar ganas. Mungkin dalam setiap pertarungan di arena sabung bukan lagi hal yang tabu tentang pemberian jamu kepada ayam aduan. Dalam pemberian jamu ini tentunya mempunyai maksud dan tujuan agar ayam aduan bisa memiliki kondisi yang lebih prima serta lebih bugar, baik dalam hal fisik maupun mental sang ayam. Selain faktor teknik dan pertahan yang harus dimiliki oleh setiap ayam aduan, kedua faktor tersebut sangat membutuhkan dukungan dari kondisi kesehatan dan mental yang bagus pula untuk menunjang stamina ayam tetap terjaga. Dengan pemberian jamu yang tepat dan tidak berlebihan maka diharapkan ayam akan memiliki kualitas yang sangat baik. Dari sekian banyak jamu yang telah beredar dipasaran tidak jarang juga masih banyak saja botoh yang ingin membuat jamu sendiri, termasuk saya pribadi. Alasannya selain kita lebih bisa memastikan komposisi herb

Cara Memerahkan Kulit Ayam Aduan Yang Tepat

     Dalam dunia ternak ayam, khususnya ayam aduan. Tentunya setiap botoh menginginkan ayam yang selalu mempunyai kondisi fisik dan mental yang baik, namun dalam merawat ayam aduan ini tidak bisa dikatakan mudah karena butuh kesabaran dalam perawatannya. Ya maklum saja mengingat ayam termasuk kedalam salah satu hewan yang selalu identik dengan hal yang jorok, jadi akan sulit untuk merawat ayam aduan jika kita tidak sabar.        Banyak yang mengatakan jika salah satu ciri-ciri umum dari ayam aduan yang mempunyai kondisi fisik yang sehat adalah warna kulit pada ayam tersebut menjadi merah merona. Akan tetapi, selain menjadi salah satu ciri dari ayam yang memiliki kondisi fisik yang sehat, warna kulit yang merah juga menandakan bahwa ayam aduan tersebut sudah dalam keadaan siap untuk diadu.        Tentu saja warna kulit yang merah ini tidak bisa didapatkan oleh ayam aduan hanya dalam waktu yang singkat apalagi jika hanya dengan perawatan yang tidak tepat. Dibutuhkan perawatan yan

Cara Menangani Tembolok Ayam yang tidak Turun

Gambar : Pixabay Permisi teman-teman sehobi, kali ini kita akan kembali dengan pembahasan tentang cara menangani tembolok ayam yang tidak turun. Penyakit ini sebenarnya salah satu penyakit yang sering menyerang ayam, baik pada ayam broiler, petelur bahkan ayam aduan sekali pun. Dalam kasus ini banyak hal yang bisa menyebabkan penyakit tersebut, seperti bakteri yang menyerang tembolok, pakan yang mengeras di dalam saluran tembolok, karet, plastik, besi, rumput yang terlalu panjang serta beberapa hal lainnya. Tembolok yang tidak turun ini sebenarnya bukanlah salah satu penyakit yang berbahaya namun dapat menimbulkan kematian bila berlangsung lama dan tidak segera dilakukan pengobatan. Penyakit ini biasanya menyerang ayam yang diumbar karena penyakit ini sebenarnya timbul berdasarkan apa yang dimakan oleh ayam tersebut. Dalam menangani penyakit ini bisa dibilang cukup mudah namun harus dilakukan pengobatan berdasarkan gejala dan penyebab yang timbul. Secara umum, pengobatan bisa dil