Telur Ayam Birma Warna Hijau |
Telur ayam warna hijau, sebenarnya bukan lagi sesuatu yang baru dalam dunia peternakan ayam aduan. Namun, sampai saat ini telur hijau atau biru ini masih di anggap sebagai salah satu penentu dari keaslian seekor ayam birma. Bahkan banyak dari para peternak yang mengatakan jika indukan ayam birma yang menghasilkan telur dengan warna hijau atau kadang juga di sebut berwarna biru maka bisa di pastikan bahwa ayam tersebut masih memiliki ras birma asli, walaupun hal ini masih menjadi perdebatan dan perbedaan pendapat dari sebagian peternak.
Ayam birma asli memang masih sangat identik dengan produksi telur hijau yang di hasilkannya. Tetapi ini bukanlah sebuah patokan satu-satunya untuk menentukan keaslian seekor ayam birma, karena pada dasarnya masih banyak pula ayam birma asli yang tidak menghasilkan telur berwarna hijau.
Berdasarkan hasil dari penelitian seorang ahli telur, warna hijau pada telur ini terjadi akibat adanya retrovirus (virus RNA beruntai tunggal yang menyimpan asam nukleat dalam bentuk genom mRNA). Jadi telur hijau bukan hanya bisa di produksi oleh ayam birma saja tetapi hal ini juga banyak terjadi pada ayam jenis lainnya. Selain ayam birma asli, silangan dari ayam birma telur hijau juga memiliki kemungkinan untuk dapat menghasilkan telur berwarna hijau. Bahkan bebek pun memiliki telur dengan berwarna hijau.
Jika kebanyakan peternak menganggap bahwa telur hijau pada ayam birma merupakan suatu hal yang sangat penting dalam menentukan keaslian indukan ayam birma maka tentu saja hal ini tidaklah salah karena memang pada dasarnya jenis ayam aduan yang mampu menghasilkan telur berwarna hijau adalah ayam birma. Namun, yang harus di ingat adalah masih banyak juga ayam birma asli yang tidak menghasilkan telur warna hijau.
Baca Juga : Ciri-ciri dan Kelebihan Ayam ShamoAda berbagai macam hal yang mampu mempengaruhi warna telur yang bisa di hasilkan oleh indukan ayam birma, namun yang paling berpengaruh yakni mutasi genetik. Biasanya, indukan ayam birma yang menghasilkan telur warna hijau belum tentu semua anakannya juga akan menghasilkan telur berwarna hijau. Meskipun kemungkinan yang menghasilkan telur berwarna hijau masih lebih besar daripada yang tidak menghasilkan telur berwarna hijau (warna lainnya). Kembali lagi pada faktor genetik yang berpengaruh.
Kesimpulan yang dapat di ambil dari uraian singkat di atas yakni telur ayam warna hijau bukanlah penentu satu-satunya untuk menilai keaslian ayam birma. Namun, ayam birma memang kebanyakan menghasilkan telur berwarna hijau. Proses yang mempengaruhi warna telur ayam birma menjadi warna hijau yakni adanya retrovirus dan hal ini akan di turunkan kepada anakannya nanti. Itulah sebabnya kebanyakan ayam birma menghasilkan telur yang berwarna hijau ataupun biru.
Komentar
Posting Komentar
Kritik dan Saran silakan pada Kolom yang telah disediakan